Notification

×

Iklan ok


 


Lewat Program Praktisi Mengajar, Agung Novianto Margarena Berbagi Ilmu di Politeknik Negeri Bandung

| November 06, 2023 WIB
INVIEW.ID I BANDUNG - Bertempat di ruang kelas Jurusan Akutansi Politeknik Negeri Bandung (Polban), Program Studi Keuangan Syariah menyelenggarakan kelas offline pada Program Praktisi Mengajar untuk Mata Kuliah Komunikasi Bisnis Syariah. 

Kelas ini merupakan bagian dari serangkaian pertemuan kelas offline dan online dengan total 5 kali pertemuan. Kelas ini diikuti oleh 30 mahasiswa. Kamis, 26 Oktober 2023

Program Praktisi Mengajar ini merupakan program kolaboratif dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi bersama Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) untuk menghadirkan praktisi dunia kerja ke dalam ranah Perguruan Tinggi. 

Pada kesempatan ini Program Studi D4 Keuangan Syariah Politeknik Negeri Bandung menghadirkan Agung Novianto Margarena, S.E., M.M. selaku Praktisi pada Bidang Komunikasi Bisnis Syariah.

Dalam kesempatannya beliau menyampaikan bahwa "Penting bagi mahasiswa memahami dan mempersiapkan peluang karir pasca lulus baik akademisi, professional, maupun wirausaha. 

Pola jejak digital menjadi kunci dalam membangun personal branding sebagai interpretasi Curriculum Vitae (CV) digital dalam perspektif HRD maupun reviewer beasiswa. 

Maka dari itu untuk mengikuti perkembangan zaman, tampilan surat lamaran dan CV haruslah lebih modern serta menarik.” 

Dalam kesempatannya Agung juga memberikan beberapa tips dan trik untuk menghadapi tes pekerjaan maupun beasiswa serta saat wawancara.

Dalam kesempatan tersebut hadir pula Setiawan, S.E., M.E.Sy. selaku Kepala Program Studi pada D4 Keuangan Syariah Politeknik Negeri Bandung. 

Beliau menyampaikan bahwa "Sudah saatnya mahasiswa mengetahui realitas kebutuhan dunia kerja sejak dini, agar mereka mempersiapkan kompetensi lebih matang sebelum lulus dan terjun di dunia kerja. Program Praktisi Mengajar ini merupakan suatu langkah yang baik yang perlu dilanjutkan di masa-masa mendatang". (*)
×
Berita Terbaru Update