Menu Atas

Iklan

Iklan- Scroll ke bawah untuk melanjutkan

,

Dispora Aceh Buka Pendaftaran Pelatihan Jurnalistik untuk Pemuda Aceh Tahun 2023

Tim Redaksi
Selasa, 6/20/2023 WIB Last Updated 2023-06-20T23:10:37Z

Banda Aceh, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Aceh melalui Bidang Kepemudaan menyelenggarakan Pelatihan Jurnalistik Berbasis Digital Bagi Pemuda Aceh 2023


Kegiatan tersebut dijadwalkan berlangsung selama tiga hari, 10 - 13 Juli 2023 di Hotel Grand Arabia, Kota Banda Aceh.


Kepala Dispora Aceh, Dedy Yuswadi melalui Kasi Pemberdayaan Organisasi Bidang Kepemudaan, Syarifah Irma Henni mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memberdayakan pemuda yang memiliki minat di bidang jurnalistik.


“Kegiatan pelatihan ini terbuka untuk umum,” kata Irma di Banda Aceh, ia menyampaikan bahwa ada 35 peserta yang akan mengikuti kegiatan tersebut. Para peserta ini adalah mereka yang terpilih setelah diseleksi oleh panitia.


Oleh karena itu, Irma mengajak para pemuda di Aceh untuk mendaftarkan dirinya menjadi peserta pada kegiatan itu. Pendaftaran dapat dilakukan melalui http://bit.ly/JurnalistikDisporaAceh


Nahhh, buat kalian semua para pemuda/i yang tertarik pada isue jurnalistik, kali ini Dinas Pemuda & Olahraga Provinsi Aceh melalui bidang Kepemudaan mengadakan wadah bagi kalian untuk belajar mengenai dunia jurnalistik dasar. 


Seluruh pendaftar yang masuk, akan dilakukan proses seleksi, semoga kamu beruntung.(Red)